BERITA TERBARU HARI INI

BERITA TERBARU HARI INI

BERITA TERBARU HARI INI

BERITA TERBARU HARI INI

Hasil Arab Saudi vs Timnas Indonesia: Maarten Paes Tepis Penalti, Garuda Dapat 1 Poin Pertama di Putaran 3

BERITA TERBARU HARI INI – Hasil Arab Saudi vs Timnas Indonesia: Maarten Paes Tepis Penalti, Garuda Dapat 1 Poin Pertama di Putaran 3. Timnas Indonesia berhasil meraih satu poin pertama usai imbang 1-1 melawan Arab Saudi pada laga pertama grup C putaran 3 kualifikasi Piala Dunia 2026 di stadion King Abdullah Sport City, Jeddah, Jumat (6/9/2024). Indonesia cetak gol lewat Ragnar Oratmangoen, tapi Arab Saudi samakan skor lewat Musab Al Juwayr.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong secara mengejutkan mainkan Witan Sulaeman sebagai starter. Sedangkan Marselino Ferdinan setelah beberapa lama tidak jadi starter.

Tiga menit pertama permainan Timnas Indonesia dan Arab Saudi cukup berimbang.Meski belum ada satu pun peluang yang diciptakan kedua tim.

Indonesia mendapatkan tendangan sudut pertama di menit ke-7. Meski begitu, Thom Haye gagal maksimalkan umpan sehingga skor tetap 0-0.

Rafael Struick sempat lolos dari penjagaan di menit ke-15 usai manfaatkan umpan Thom Haye. Namun kontrol bola tidak maksimal sehingga peluang terbuang.

Indonesia akhirnya berhasil unggul 1-0 usai Ragnar Oratmangoen membobol gawang Arab Saudi. Mendapatkan ruang tembak, tendangannya sempat membentur Sandy Walsh tapi bola berbelok ke arah gawang.

Sandy Walsh membuka peluang lagi untuk Indonesia di menit ke-28. Lepas umpan silang ke arah Ragnar Oratmangoen, tapi sundulan penyerang FCV Dender itu masih melambung ke atas gawang.

Arab Saudi mendapatkan peluang emas lewat tembakan Mohamed Kano di menit ke-29. Untung saja tembakan striker Arab Saudi ini masih melenceng.

Roberto Mancini seperti menyadari kesalahannya. Pada menit ke-33, dia memainkan satu-satunya pemain abroad di Arab Saudi, Saud Abdulhamid gantikan Moteb.

Arab Saudi berusaha membongkar pertahanan Indonesia lewat serangan sayap. Namun hingga menit ke-44, Green Falcons kesulitan untuk membongkar pertahanan Garuda. Skor 1-0 masih bertahan.

Arab Saudi berhasil samakan skor 1-1 lewat Musal Al Juwayr di menit ke-45+2. Manfaatkan umpan Kanno, tendangan Musal mengecoh Maarten Paes karena bola mengenai badan Calvin Verdonk.

Gol Arab Saudi menjadi tendangan pertama mereka ke arah gawang Indonesia. Hingga babak pertama berakhir, skor 1-1 antara Arab Saudi vs Timnas Indonesia masih bertahan.

Babak Dua Arab Saudi vs Timnas Indonesia

Hasil Arab Saudi vs Timnas Indonesia: Maarten Paes Tepis Penalti, Garuda Dapat 1 Poin Pertama di Putaran 3

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke Atas